Nakula

Nakula
नकुल
Nakula dalam lukisan India.
Nakula dalam lukisan India.
Tokoh Mahabharata
NamaNakula
Ejaan Dewanagariनकुल
Ejaan IASTNakula
Nama lainMadreya, Grantika, Damagranti, Aswinisuta
Kitab referensiMahabharata
AsalHastinapura, Kerajaan Kuru
KastaKsatria
DinastiCandra
KlanKuru
SenjataPedang
AyahAswin (de facto)
Pandu (sah)
IbuMadri
IstriDrupadi, Karenumati
AnakSatanika (dari Drupadi), Niramitra (dari Karenumati)

Nakula (Dewanagari: नकुल; ,IASTNakula, नकुल), adalah seorang tokoh protagonis dalam wiracarita Mahabharata. Ia merupakan putra Madri dan Pandu. Ia adalah saudara kembar Sadewa dan dianggap putra Dewa Aswin, dewa tabib kembar. Menurut kitab Mahabharata, Nakula sangat tampan dan sangat elok parasnya. Menurut Dropadi, Nakula merupakan suami yang paling tampan di dunia. Namun, sifat buruk Nakula adalah membanggakan ketampanan yang dimilikinya. Hal itu diungkapkan oleh Yudistira dalam kitab Mahaprasthanikaparwa. Selain tampan, Nakula juga memiliki kemampuan khusus dalam merawat kuda dan astrologi.


© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search